
Profile
Sambutan Ketua BEM Periode 2022/2023

Assalamualaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh, Salam sejahtera bagi kita semua, Shalom, Om Swastiastu, Namo Budhhaya, Salam kebajikan.
Yang terhormat kepada Bapak Suyono Salamun selaku Penanggung Jawab Kemahasiswaan,
Yang terhormat kepada Bapak Sunyoto selaku Direktur Kemahasiswaaan,
Yang terhormat kepada Saudara Yufronius Arsen selaku Ketua BLM beserta jajarannya,
Yang saya cintai dan saya banggakan kepada teman teman inti BEM beserta anggota baru BEM periode 2022/2023.
Puji dan syukur marilah kita panjatkan kepada kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena kita masih diberi nikmat dan kesehatan sehingga kita bisa berkumpul via virtual ini. Serta sholawat tak lupa kita junjungkan kepada Nabi Agung, Nabi Muhammad SAW.
Saya sadar bahwa menjadi Badan Eksekutif adalah bukan hal yang mudah. Menjadi penggerak keluarga mahasiswa bukanlah hal yang selamanya menyenangkan dan tanpa adanya pengorbanan tidak akan pernah bisa berjalan. Saya ucapkan selamat kepada anggota baru Badan Eksekutif Mahasiswa periode 2022/2023 yang telah dilantik. Semoga teman – teman semuanya bisa berjalan bersama dan berani untuk berkorban karenanya setiap perjuangan pasti akan ada pengorbanan, baik dari waktu maupun tenaga. Jadilah eksekutif yang pemberani mampu menegakan hak mahasiswa lain dan mampu menolong rakyat yang kebingungan dipersimpangan jalan. Eksekutif (eksekusi dan kualitatif).
Bersama Kabinet El Xavier yang memvisualisasikan dari beberapa warna yang dipadukan menjadi suatu kolaborasi harmonisasi untuk mengemban amanah bersama. Beratnya beban amanah telah terasa pada pundak yang ringkih ini, bukan karena banyaknya program kerja yang harus dilakukan, ataupun banyaknya anggota yang menjadi tanggungan melainkan pertanggung jawabannya kelak di akhirat nanti. Karena niat baik sebaik apapun itu jika dilakukan dengan cara yang salah maka hasilnya pun akan salah.
Maka ingatkanlah ketika nanti saya berbuat kesalahan dan ataupun sebaliknya kita harus saling mengingatkan. Lakukanlah perjuangan di BEM dengan ketulusan serta doa,kerja cerdas dan kerja keras.
Dan yang perlu diingat dari kekuatan yang paling kuat adalah cinta, cinta tanpa ketulusan tidak akan ada artinya. Lakukanlah dari hati maka akan sampai ke hati.
Mohon maaf apabila ada kesalahan , karena yang maha baik adalah Tuhan Yang Maha Esa.
Hidup Mahasiswa Indonesia!
Hidup Mahasiswa thamrin AKA!
Hidup Rakyat Indonesia!
Wassalamualaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh.
Aly Abyan Subagya